Sabtu, 22 Maret 2014

TUGAS 2 - AKUNTANSI INTERNASIONAL

NAMA    : SUTIANI NOVITA
NPM       : 26210764
KELEAS : 4EB17

Dasar akuntansi yang dijadikan pedoman di Indonesia

         Di bidang akuntansi dan keuangan terutama audit di Indonesia dikenal istilah "prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia” adalah suatu istilah teknis akuntansi yang mencakup konvensi aturan, dan prosedur yang diperlukan untuk membatasi praktik akuntansi yang berlaku umum di wilayah tertentu pada saat tertentu. Prinsip akuntansi yang berlaku umum di suatu wilayah tertentu mungkin berbeda dari prinsip akuntansi yang berlaku di wilayah lain. Oleh karena itu, untuk laporan keuangan yang akan didistribusikan kepada umum di Indonesia, harus disusun sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia. Sesuai standar pelaporan pertama dari atandar auditing, auditor dalam laporannya akan mengungkapkan dalam apakah laporan keuangan yang diaudit telah disajikan sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar