Pemudik yang ingin menikmati Lebaran bersama sanak famili dan keluarga di kampung halaman kini bisa dengan mudah mendapatkan mobil rental di Makassar.
Sejumlah unit usaha yang menawarkan jasa mobil bersaing dengan menawarkan harga yang terjangkau menjelang Lebaran tahun ini. Biaya sewa per hari bisa Rp 200 ribu.Di Makassar, rental mobil mencapai puluhan unit usaha. Adapun mobil yang disewakan, di antaranya Avansa, Kijang Inova, Xenia, Honda Jazz, dan Yaris. Hampir semua merk mobil ada tersedai di bisnis rental.
Di antara unit usaha yang melayani rental mobil, adalah Adira Rent Car. Usaha rental di Jl Pengayoman Blok F 22 No 2, Makassar ini menyediakan sekitar 12 unit mobil dengan berbagai merek, seperti Avansa, Xenia, dan Toyota Kijang Inova.
Representatif Office Head Adira Rent Car, Intan Marzuki, mengatakan, menjelang Lebaran, pengusaha rental meraup keuntungan.
Menurut dia, masyarakat lebih memilih layanan usaha rental ini dibanding naik kendaraan umum untuk merayakan Lebaran di kampung halaman bersama keluarga.
Menurut Intan, di Adira Rent Car harga yang ditawarkan sama dengan harga normal yang biasa ditawarkan pengusaha rental lainnya. "Harga tetap sama, seperti Avansa Rp 330 ribu dan Inova Rp 500 ribu selama 24 jam dengan ketentuan lepas kunci (tidak pakai supir dan BBM ditanggung pemakai)," katanya.
Meski harga yang ditawarkan tidak mengalami kenaikan, namun pihaknya kini tengah menggodok harga paket. "Kita sementara menggodok harga per paket. Kita akan tawarkan kepada calon pemakai paket lima hari, tujuh hari, dan 10 hari. Kalaupun ada kelebihan pemakaian atau tambahan jam, maka pemakai dikenakan biaya Rp 22 ribu per jam," tambahnya.
Permintaan Melonjak Seminggu Sebelum Lebaran
Pekan kedua Ramadan dan seminggu sebelum Lebaran merupakan waktu yang paling banyak permintaan jasa sewa mobil.
"Saat ini sudah mulai banyak yang ancang-ancang menyewa mobil. Tercatat sudah 11 orang. Namun untuk kepastiannya, kami memberi waktu selambat-lambatnya 10 hari sebelum lebaran untuk menentukan kepastiannya," katanya.
Hal yang sama dilakukan CV Ababil di BTN Dewi Kumala Sari Blok AB9 No 10, Daya. Dari sekitar 30 unit mobil yang disediakan, terdiri atas Avansa, Kijang Inova, Xenia, Honda Jazz, dan Yaris.
"Untuk harga kita patok sama saja. Mungkin sebagian ingin memanfaatkan momen Lebaran. Namun kami tak demikian. Istilahnya kita berfikir panjang. Kalau harga melonjak 100 persen di saat Lebaran pasti laku juga, namun setelah Lebaran, pengguna tak akan melirik usaha kita," katanya.
Di CV Ababil miliknya, rata-rata biaya sewa sekitar Rp 250 ribu per harinya, kecuali merek untuk mobil Kijang Inova yang disewakan Rp 350 ribu per hari.
Kalau sewa per jam, di sini dikenakan Rp 50 ribu per jam rata untuk semua merek mobil. Sedangkan per bulan ditawarkan Rp 5 juta.
Tribun Timur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar